Lexus Tidak Tergoda Untuk Merakit Mobil Di Indonesia

Lexus Tidak Tergoda Untuk Merakit Mobil Di Indonesia

Seputar Otomotif - Tak hanya produsen mobil segmen low dan medium yang memproduksi atau merakit kendaraan di Indonesia, mobil premium seperti Mercedes Benz dan BMW juga sudah dirakit secara lokal.

Namun, General Manager Lexus Indonesia Adrian Tirtadjaja mengatakan, pihaknya belum tergoda untuk memulai perakitan produk di Indonesia.

"Sementara waktu belum ada. Karena kalau kami harus pecah-pecah komponen mobil, terus assembly lagi. Pihak Jepang merasa kualitasnya bisa beda," ujar Adrian, di Jakarta, Rabu 30 November 2016 malam.

Ia menambahkan, untuk memproduksi sebuah mobil Lexus, para pekerja di pabrik memang harus memiliki passion yang tinggi terhadap mobil. Sehingga orang-orang Lexus tidak rela kalau soal kualitas dikompensasi.

"Apalagi Lexus itu konsepnya Tagumi. Tagumi itu orang yang expert dan benar-benar craftmanship. Jadi memang teknologi, passion, dan ketelitian, adanya di situ," pungkas dia.

Seperti diketahui, saat ini Mercedes Benz Indonesia telah merakit beberapa model, yakni sedan C Class, E Class (W212), S Class, serta mobil SUV GLC, GLE dan GLS.

BMW juga merakit beberapa produknya di Production Network 2 PT Gaya Motor di Sunter, Jakarta Utara, seperti Seri 3, Seri 5, lalu ini yang paling baru Seri 7. Untuk SUV ada model X1, X3, dan X5.










Lexus Tidak Tergoda Untuk Merakit Mobil Di Indonesia Lexus Tidak Tergoda Untuk Merakit Mobil Di Indonesia Reviewed by bella lorenda on Kamis, Desember 01, 2016 Rating: 5

Tidak ada komentar

Follow Us