Mau tau Penyebab Kenapa Libido jadi rendah Dan Susah Orgasme
Seputar Kesehatan - Konsumsi alkohol yang berlebih ternyata bisa menurunkan kualitas kehidupan seks seseorang. Meski alkohol kerap digunakan untuk meningkatkan libido, efek sampingnya bisa berdampak fatal terhadap kesehatan Anda.
Berikut beberapa dampak buruk minuman keras yang dapat menghambat kehidupan seks Anda, dikutip dari laman Thehealthsite, Kamis (15/9/2016)
Peminum alkohol berat atau orang yang minum alkohol cukup serong dapat mempengaruhi produksi hormon seks pria, testosteron. Alkohol dapat memicu reaksi kimia di otak dan menghambat produksi testosteron, sehingga mempengaruhi kehidupan seks Anda.
Salah satu efek samping paling umum bagi peminum alkohol ialah disfungsi ereksi. Bahkan, orang yang terkenan keracunan alkohol akut atau kronis dalam jangka panjang bisa menyebabkan impotensi. Hal ini disebabkan alkohol dapat menghambat suplai darah ke organ reproduksi dan sulit mencapai ereksi saat terangsang.
Tidak banyak orang yang tahu bahwa alkohol secara tidak langsung dapat menurunkan suasana hati dan menurunkan gairah seks. Dehidrasi yang dialami oleh sistem saraf akan menyebabkan kinerja seksual yang buruk.
Pria dan wanita yang sulit melepas kebiasaan minum alkohol, akan mengalami masalah seksual lainnya, seperti kesulitan orgasme. Bisa dikatakan bahwa terlalu banyak minum alkohol menyebabkan kesulitan berorgasme, libido seks yang rendah, dan disfungsi ereksi.
Baca Selengkapnya Juga : Seputar Berita Indonesia Terbaru, Terupdate dan Terpopuler
Mau tau Penyebab Kenapa Libido jadi rendah Dan Susah Orgasme
Reviewed by bella lorenda
on
Kamis, September 15, 2016
Rating:
Tidak ada komentar