Penyakit Kematian Tertinggi di Indonesia Adalah Kanker Payudara
Seputar Kesehatan - Kanker payudara sejak lama mengancam nyawa wanita. Bahkan, di Indonesia penyakit ini menjadi kasus kematian tertinggi di antara penyakit kanker lainnya.
Ketua Yayasan Kanker Payudara Indonesia (YKPI) Linda Gumelar mengungkapkan, 8,2 juta orang meninggal setiap tahun akibat kanker di seluruh dunia. Tahun 2025 mendatang, diprediksi 11,5 juta orang mengidap kanker jika tidak dilakukan upaya pencegahan.
"Di Indonesia prevalensi penyakit kanker cukup tinggi. Berdasarkan Riskesdas 2013, pravelensi kanker sebesar 1,4 per 1.000 penduduk atau sekira 347.000," ungkapnya saat ditemui di RSK Gatot Subroto, kawasan Senen, Jakarta Pusat, Rabu (7/9/2016)
Dia menegaskan, kanker payudara adalah jenis kanker tertinggi di Indonesia. Penyakit ini menjadi penyebab tingginya angka kematian di Tanah Air.
"Kanker payudara menjadi kasus kematian tertinggi di Indonesia, Angka kematiannya sebanyak 21,5 per 100.000 penduduk," tambahnya.
Bahkan sangat memprihatinkan, 70 persen pasien kanker payduara berobat ke dokter dalam keadaan stadium lanjut. Hal ini merupakan salah satu penghambat kesembuhan pasien tentunya.
Data Kementerian Kesehatan 2016 menunjukkan, wanita paling banyak terdiagnosa kanker payudara. Jumlah yang diperiksa dari Februari-Desember 2015 adalah sebanyak 3.427 orang.
Baca Selengkapnya Juga : Seputar Berita Indonesia Terbaru, Terupdate dan Terpopuler
Penyakit Kematian Tertinggi di Indonesia Adalah Kanker Payudara
Reviewed by bella lorenda
on
Rabu, September 07, 2016
Rating:
Tidak ada komentar