Renault Trezor, Luncurkan Mobil Dengan Pintu Terbuka Di Atap

Renault Trezor, Luncurkan Mobil Dengan Pintu Terbuka Di Atap

Seputar Otomotif - Renault membawa beragam model di ajang Paris Motor Show (PMS) 2016. Salah satu yang paling mencuri perhatian adalah mobil konsep Renault Trezor. Bagaimana tidak, selain desainnya yang begitu unik, mobil bertubuh langsing ini juga memiliki desain pintu atap atau canopy doors.

Bisa disimpulkan bahwa Trezor menjadi satu-satunya mobil konsep bertenaga listrik dengan desain pintu atap di PMS. Pintu atap tersebut memberikan kemudahan akses penumpang untuk masuk ke kabin. Untuk membuka dan menutupnya, kemungkinan memakai sistem elektrik. Kaca samping menyatu dengan kaca depan. Kaca pada bagian atas bisa difungsikan sebagai panoramic roof.

Yang tidak kalah menariknya adalah bagin tubuh mobil yang diselimuti oleh serat karbon dengan garis-garis halus mengalir dari depan hingga pintu bagasi belakang. Desain utama lainnya yaitu lampu belakang horizontal, grille depan dengan desain baru dan air intake untuk mendinginkan rem.

Renault Trezor juga telah dilengkapi dengan mode mengemudi otonom. Dasbor lebar memberikan penglihatan yang luas bagi sopir maupun penumpang, lalu terdapat layar lebar dengan desain melengkung tepat di belakang kemudi.

Sumber tenaga mobil konsep terbaru Renault berasal dari mobil Formula E yang diklaim mampu menyemburkan tenaga 350 hp dan torsi puncak 380 nm. Tenaga tersebut memungkinkan Trezor melaju dari posisi diam sampai 100 kilometer per jam dalam waktu empat detik. Sedangkan kecepatan maksimalnya belum ditentukan. Demikian seperti dilansir Motor1.

Sebelum Renault Trezor, ada beberapa produsen mobil yang pernah mengaplikasikan desain pintu atap, seperti mobil konsep Saab Aero-X, Ferrari Modulo 1970, dan Volkswagen 1 liter.










Renault Trezor, Luncurkan Mobil Dengan Pintu Terbuka Di Atap Renault Trezor, Luncurkan Mobil Dengan Pintu Terbuka Di Atap Reviewed by bella lorenda on Selasa, Oktober 04, 2016 Rating: 5

Tidak ada komentar

Follow Us